Sekda Kabupaten Seluma Menghadiri Upacara HUT Ke-304 Kota Bengkulu

Flamboyannews.com, Seluma – Sekretaris Daerah Kabupaten Seluma H. Hadianto, SE, MM, M.Si menghadiri Upacara Hari Jadi ke-304 Kota Bengkulu betempat di Berendo Kota Bengkulu, Jumat (17/03/2023)

Baca Juga : Sekda Bengkulu Utara, Lantik 30 Orang Pejabat

Bertindak sebagai Inspektur upacara yaitu Wakil Walikota Bengkulu Dedy Wahyudi, SE, MM dihadiri Forkopimda dan Kepala Daerah di Provinsi Bengkulu serta undangan lainnya.

Diikuti oleh para pejabat dan pegawai di lingkungan Pemkot Bengkulu.

Baca Juga : Menyambut Bulan Suci Ramadhan 1444 H, Pemkab Bengkulu Utara Gelar Doa Bersama

Wakil Walikota Bengkulu Dedy Wahyudi dalam amanatnya mengucapkan terimakasih dan syukur atas kehadiran para undangan di Upacara Peringatan Hari Jadi ke-304 Kota Bengkulu.

Pada kesempatan ini Wakil Walikota Bengkulu Dedy Wahyudi menyampaikan program kegiatan yang telah berhasil dilaksanakan semasa kepemimpinan Wali Kota Helmi Hasan dan dirinya.

“Antara lain yakni pembangunan Rumah Sakit Tino Galo (RSTG), Rumah Sakit Harapan dan Doa (RSHD), taman-taman kota dan pembangunan lainnya untuk kesejahteraan warga Kota Bengkulu, “Ujarnya.

Baca Juga : Ketua PKK Seluma Menghadiri Kegiatan Rutin Di Kecamatan Semidang Alas

“Program 1000 jalan mulus yang Alhamdulillah pengerjaannya hampir 95 persen, program rumah ibadah buka 24 jam, program 3 in 1 yaitu kita mengantarkan akta kematian ke rumah warga pada takziah malam ketiga, “lanjutnya.

Masih banyak yang disampaikan mengenai keberhasilan program kegiatan yang telah dilaksanakan semasa kepemimpinan Walikota Helmi Hasan dan dirinya, “Semua itu semata-mata untuk kesejahteraan warga Kota Bengkulu”.  (DN)