Momen Peresmian Posko Pemenangan Caleg DPRD Provinsi, Jaya Marta di Jalan Raden Fatah

Flamboyannews.com, Kota Bengkulu – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat  Daerah (DPRD) Kota Bengkulu, dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Dapil Selebar dan Kampung Melayu, Jaya Marta meresmikan posko pemenangan di jalan Raden Fatah, Samping pasar pagi Pagar Dewa, Minggu (03/09/2023)

Kepada awak media, Anggota DPRD Kota Bengkulu ini, mengatakan posko tersebut digunakan untuk konsolidasi pemenang dirinya pada Pileg DPRD  Provinsi Bengkulu, Dapil Kota Bengkulu 2024 nanti.

Baca Juga: Ganjar Ingatkan Relawan Agar Jangan Seperti Tarzan Gandulan ke Sana Sini

“Sore ini saya meresmikan posko yang akan digunakan untuk berbagai kegiatan partai PKB dan saya jelang Pemilu 2024,” kata Jaya Marta didampingi Ketua Koordinator Tim Pemenangan, Totok. dan bersama tim Relawan lainnya.

Dalam peresmian posko Pemenangan tersebut, Jaya Marta menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada Ketua Koordinator Tim Pemenangan ‘Jaya Marta’ bersama para relawan dan tamu undangan lainya, Mohon dukungan dan doa restunya.

Posko Pemenangan ini merupakan salah satu wadah aspirasi masyarakat, untuk menampung persoalan, memecahkan masalah dan mencari solusi kongkrit.

“Jadikan posko ini sebagai titik awal kita menuju kemenangan Pemilu 2024 dan memperjuangkan hak-hak masyarakat,” ujar Jaya Marta.

Baca Juga: Berani Jual Rokok Ilegal, Penjualnya Bisa Dipidana dan Siap-siap Didenda Tiga Kali Lipat

“Lebih jauh Jaya Marta juga menyampaikan posko pemenangan ini merupakan inisiatif para relawan untuk mendirikan posko. Tentunya hal tersebut patut untuk diapresiasi dan dihargai, “tambahnya.

Selama jalannya peresmian Posko Pemenangan tersebut, tampak puluhan warga setempat ikut menyaksikan dan berharap posko pemenangan ‘Jaya Marta’ benar-benar bisa menjadi solusi konkret memecahkan persoalan yang mereka hadapi.

Editor : Gina Rivaldo